Sabtu, 21 Mei 2022

Contoh Surat Kuasa Gugatan Perkara Perdata

(iStock)

Oleh:
Tim Hukumindo

Pada kesempatan yang lalu platform www.hukumindo.com telah membahas mengenai "Contoh Surat Kuasa Peninjauan Kembali (PK) Kasus Pidana", "Pengertian Gugatan Kontentiosa", "Tiga Larangan Hukum Acara Terkait Merubah Surat Gugatan" dan "Contoh Jawaban Gugatan Perdata", pada kesempatan ini akan dibahas mengenai 'Contoh Surat Kuasa Gugatan Perkara Perdata'. Perhatikan contoh berikut ini:[1]


S U R A T   K U A S A

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : XY
NIK : 317XXX1807750003
Jenis Kelamin : Laki-laki
Tempat/Tanggal Lahir : SSS/XX Juli 19XY
Agama : Islam
Alamat : Jalan Yang Diberkati, Nomor: XX, RT/RW: 0XX/00X, Kel.: Cempaka XX, Kec.: Cempaka Putih, Jakarta Pusat – D.K.I. Jakarta.

Untuk selanjutnya disebut sebagai “Pemberi Kuasa”. 

Dalam hal ini memilih domisili hukum pada Kantor kuasanya yaitu “XX Advocate” Law Partnership, yang alamatnya disebut di bawah ini, menerangkan dengan Surat Kuasa ini memberikan kuasa penuh kepada:

XX, S.H., M.H.
RMI, S.H.

Pekerjaan : Advokat dan konsultan hukum pada “XX Advocate” Law Partnership
Alamat : Jl. Yang Lurus dan Benar, Nomor: 99, Kel.: XX, Kec.: Cengkareng, Kota: Jakarta Barat, Provinsi: D.K.I. Jakarta - 11740, E-mail: xxalawpartnership@yahoo.com.

Yang bertindak baik sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama, untuk selanjutnya disebut sebagai “Penerima Kuasa”.

--------------------------K H U S U S--------------------------

Guna bertindak sebagai Kuasa Hukum dari Pemberi Kuasa, untuk dan atas nama Pemberi Kuasa mewakili dan/atau mendampingi, sebagai Penggugat dalam Gugatan Pengesahan Jual Beli, dengan rincian objek berupa benda tidak bergerak sebidang tanah, yaitu:

Alas Hak : Akta Jual Beli No.: XXX/Duren Sawit/19XX tertanggal X Mei 199X, asal dari Persil No.: 4X Blok D1, Kohir No.: C.20XX. 
Penerbit : Camat Duren Sawit selaku PPAT (Drs. H. NR)
Luas riil setelah dilakukan pengukuran : ± XXX M2 (XXX meter persegi)
Alamat Objek Sekarang : Jalan In Aja III, Kelurahan Pondok X, RT/RW: 00X/00Y, Kecamatan: Duren Sawit, Kota: Jakarta Timur, Provinsi: D.K.I. Jakarta.

Batas-batas sekarang :
- Utara : Pagar Pembatas XX;
- Selatan : Sungai Kecil dan/atau Tanah Ny. XX;
- Timur : Jalan akses Masuk, Tanah Ny. H, Tanah Tn. H, Tanah Komplek PM;
- Barat : Tanah Yayasan X & Tanah Tn. SA. 

Berdasarkan kesepakatan Jual Beli pada hari XY tanggal XX Desember 20XX yang ditindaklanjuti dengan adanya tindakan-tindakan turunannya, diantaranya berupa, pembayaran down payment/DP (uang muka) oleh Pemberi Kuasa pada tanggal XX Desember 2019 sebesar Rp. X00.000.000,- (X juta Rupiah) dan pada tanggal X Maret 2020 sebesar Rp. X00.000.000,- (X juta Rupiah) serta penandatanganan “Surat Perjanjian Jual Beli Tanah” di bawah tangan antara Pemberi Kuasa selaku Pembeli dengan NN selaku Penjual dengan harga Rp. 1.X00.000,- (Satu juta X ratus ribu Rupiah)/per meter-nya, pada Pengadilan Negeri Jakarta Timur, melawan:

Nama : NN
NIK : 317105550452XXX1
Jenis Kelamin : Perempuan
Tempat/Tanggal lahir : XX/XC April 19XX
Pekerjaan : Mengurus Rumah Tangga
Alamat : Jalan Yang Berliku dan Berkelok III Nomor: XY, RT/RW: 01/007, Kelurahan: XX, Kecamatan: Cempaka X, Kota: Jakarta Pusat, Provinsi: D.K.I. Jakarta.

Untuk hal tersebut di atas, kepada Penerima Kuasa sebagai Kuasa Hukum dikuasakan untuk:

Menghadap Ketua/Majelis Hakim/Pejabat-pejabat Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Panitera dan/atau Sekretaris Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Ketua Majelis Hakim, Anggota Majelis Hakim, Mediator dan/atau Hakim Mediator serta Panitera Pengganti dan Juru Sita atau Juru Sita Pengganti dalam perkara ini; Para pejabat pada Instansi Pemerintah maupun Institusi Swasta pada semua tingkat pangkat dan jabatan atau pihak-pihak lain yang terkait sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa:

Melakukan somasi-somasi (peringatan); Membuat, menandatangani dan mengajukan Gugatan dan perubahan gugatan bilamana perlu, menerima dan menandatangani Surat Panggilan (Relaas) Sidang; Menghadiri setiap persidangan-persidangan; menghadiri setiap pertemuan mediasi; menerima atau menolak setiap hasil mediasi; melakukan perdamaian baik di luar maupun di dalam Pengadilan atas seizin Pemberi Kuasa; Mengadakan dan menandatangani perjanjian perdamaian (acta van dading); Membuat, menandatangani dan mengajukan surat-surat, permohonan-permohonan seperti permohonan sita conservatoir, sita revindicatoir, permohonan putusan provisi, permohonan putusan serta merta (uitvoerbaar bij vorraad), maupun permohonan-permohonan lainnya; Membuat, menandatangani dan mengajukan Replik, Bukti-bukti Surat; Menghadirkan Saksi-saksi fakta dan Ahli dalam hal diperlukan; Menanggapi, menerima dan atau Menolak Jawaban dan Gugatan Rekonpensi, Duplik, Bukti-bukti Surat, saksi-saksi dan keterangan saksi-saksi dari Tergugat; Mengajukan kesimpulan; Mewakili dalam sidang Pemeriksaan setempat (descente) jika memang diperlukan; Menghadiri Pembacaan Putusan/Penetapan; Menerima dan menandatangani Surat Pemberitahuan Isi Putusan/Penetapan; Memohon dan menerima Turunan/Salinan Resmi Putusan/Penetapan; Menolak, memohon dan/atau Menunda Pelaksanaan putusan (executie); Melakukan konferensi pers; Menyerahkan segala pembayaran-pembayaran; Membuat, menandatangani dan mengajukan, memberi dan menerima atau menolak setiap surat-surat, dokumen-dokumen, akta-akta dan tanda terima sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa; 

Bertindak dengan perbuatan-perbuatan lainnya tanpa ada yang dikecualikan asalkan tidak bertentangan dengan Hukum dan Peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa;

Kuasa ini diberikan dengan hak substitusi (recht van substitutie) dan secara tegas dengan hak retensi.


Jakarta, __ Februari 20XX

Penerima Kuasa                         Pemberi Kuasa


Ttd.                                                Ttd.

XX, S.H., M.H.                        XY
(Advokat)                                (Penggugat)


Ttd.
RMI, S.H.
(Advokat)
____________________
Reference:

1. Dokumen pribadi.

Jumat, 20 Mei 2022

Contoh Surat Kuasa Peninjauan Kembali (PK) Kasus Pidana

(iStock)

Oleh:
Tim Hukumindo

Pada kesempatan yang lalu platform www.hukumindo.com telah membahas mengenai "Contoh Surat Kuasa Kasasi Kasus Pidana", "Contoh Surat Kuasa Banding Kasus Pidana", "Contoh Surat Kuasa Kasus Pidana Di Pengadilan" dan "Contoh Surat Kuasa Pelaporan Pidana (LP) Di Institusi Kepolisian", pada kesempatan ini akan dibahas mengenai 'Contoh Surat Kuasa Peninjauan Kembali (PK) Kasus Pidana'. Perhatikan contoh berikut ini:[1]


SURAT KUASA

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama Lengkap: IM Bin Adam
Tempat Lahir: XCL
Umur/Tgl. Lahir: 30 tahun/ X Maret 198.....
Jenis Kelamin: Laki-laki
Kebangsaan/Kewarganegaraan: Indonesia
Tempat tinggal: Dusun VI, RT/RW: XY/01, Desa: Y, Kecamatan: UIZ, Kab. Lampung X.
Agama: Islam
Pekerjaan: Sopir:
Pendidikan: XXX

Untuk selanjutnya disebut sebagai “Pemberi Kuasa”.

Dalam hal ini memilih domisili hukum pada Kantor kuasanya yaitu Kantor Hukum “ABC & Partner”, yang alamatnya disebut di bawah ini, menerangkan dengan Surat Kuasa ini memberikan kuasa penuh kepada:

ABC, S.H.

Pekerjaan : Advokat dan Konsultan Hukum
Alamat : Jl. ____, Nomor: 99, Kel.: ____, Kec.: _____, Kota: ____, Provinsi: _____  - 11740, E-mail: ABC&partner@gmail.com.

Yang bertindak baik sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama, untuk selanjutnya disebut sebagai “Penerima Kuasa”.

-----------------------KHUSUS---------------------

Guna bertindak sebagai Kuasa Hukum dari Pemberi Kuasa, untuk dan atas nama Pemberi Kuasa mewakili dan/atau mendampingi sebagai Pemohon Peninjauan Kembali (PK) dalam kasus tindak pidana Pasal 310 Ayat (4) dan/atau Pasal 312 Undang-undang R.I. No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan atas Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia registrasi Nomor: ____ K/PID/20__ Jo. Putusan Pengadilan Tinggi Banten Registrasi Nomor: ___/PID/20__/PT. Btn.  Jo. Putusan Pengadilan Negeri Serang Registrasi Nomor: XXX/Pid.Sus/2017/PN. Srg. tanggal ___ kepada Mahkamah Agung Republik Indonesia melalui Kepaniteraan Pengadilan Negeri Serang.

Untuk hal tersebut di atas, kepada Penerima Kuasa sebagai Kuasa Hukum dikuasakan untuk:

Menghadap Ketua Pengadilan Negeri Serang, Menghadap Ketua Mahkmah Agung Republik Indonesia, Menghadap Panitera dan/atau Panitera Pengganti pada Pengadilan Negeri Serang dan/atau Pejabat pada Pengadilan Negeri Serang dan/atau Para Pejabat pada instansi Pemerintah maupun institusi swasta pada semua tingkat, Pangkat dan Jabatan, atau pihak-pihak lain yang terkait, sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa:

• Mengajukan dan menandatangani akta pernyataan peninjauan kembali (PK), menghadiri segala persidangan, membuat, menandatangani dan mengajukan memori peninjauan kembali (PK), menerima relaas pemberitahuan peninjauan kembali (PK), menerima kontra memori peninjauan kembali (PK), mempelajari berkas, mengajukan atau menerima pencabutan peninjauan kembali (PK), menerima salinan Putusan Peninjauan Kembali (PK) Mahkamah Agung Republik Indonesia, menandatangani dan mengajukan setiap surat-surat maupun menerima segala surat-surat, dokumen-dokumen sehubungan dengan perkara ini demi kepentingan Pemberi Kuasa;

• Bertindak dengan perbuatan-perbuatan lainnya tanpa ada yang dikecualikan asalkan tidak bertentangan dengan Hukum dan Peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa;

• Kuasa ini diberikan dengan hak substitusi (recht van substitutie) dan secara tegas dengan hak retensi.


_________, ___ Juli 20___

Penerima Kuasa                          Pemberi Kuasa

Ttd.                                                  Ttd.

ABC, S.H.                                  Tn. IM Bin Adam
(Advokat)                                         (Client)
____________________
Reference:

1. Dokumen pribadi.

Kamis, 19 Mei 2022

Contoh Surat Kuasa Kasasi Kasus Pidana

(iStock)

Oleh:
Tim Hukumindo

Pada kesempatan yang lalu platform www.hukumindo.com telah membahas mengenai "Contoh Surat Kuasa Banding Kasus Pidana", "Contoh Surat Kuasa Pelaporan Pidana (LP) Di Institusi Kepolisian", pada kesempatan ini akan dibahas mengenai 'Contoh Surat Kuasa Kasasi Kasus Pidana'.


SURAT KUASA

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama Lengkap: IM Bin Adam
Tempat Lahir: X
Umur/Tgl. Lahir: 30 tahun/ X Maret 198.....
Jenis Kelamin: Laki-laki
Kebangsaan/Kewarganegaraan: Indonesia
Tempat tinggal: Dusun VI, RT/RW: XY/01, Desa: Y, Kecamatan: UIZ, Kab. Lampung X.
Agama: Islam
Pekerjaan: Sopir:
Pendidikan: XX

Untuk selanjutnya disebut sebagai “Pemberi Kuasa”.

Dalam hal ini memilih domisili hukum pada Kantor kuasanya yaitu Kantor Hukum “ZZ & Partnership”, yang alamatnya disebut di bawah ini, menerangkan dengan Surat Kuasa ini memberikan kuasa penuh kepada:

ZZ, S.H.

Pekerjaan : Advokat
Alamat : Jl. ____, Nomor: 99, Kel.: ____, Kec.: _____, Kota: ____, Provinsi: _____  - 11740, E-mail: zzlawpartnership@yahoo.com.

Yang bertindak baik sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama, untuk selanjutnya disebut sebagai “Penerima Kuasa”.

-----------------------KHUSUS---------------------

Guna bertindak sebagai Kuasa Hukum dari Pemberi Kuasa, untuk dan atas nama Pemberi Kuasa mewakili dan/atau mendampingi sebagai Pemohon Kasasi dalam kasus tindak pidana Pasal 310 Ayat (4) dan/atau Pasal 312 Undang-undang R.I. No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan atas Putusan Pengadilan Tinggi Banten Registrasi Nomor: ___/PID/20___/PT. Btn.  Jo. Putusan Pengadilan Negeri Serang Registrasi Nomor: XXX/Pid.Sus/2017/PN. Srg. tanggal ___ kepada Mahkamah Agung Republik Indonesia melalui Kepaniteraan Pengadilan Negeri Serang.

Untuk hal tersebut di atas, kepada Penerima Kuasa sebagai Kuasa Hukum dikuasakan untuk:

Menghadap Ketua Pengadilan Negeri Serang, Menghadap Ketua Mahkmah Agung Republik Indonesia, Menghadap Panitera dan/atau Panitera Pengganti pada Pengadilan Negeri Serang dan/atau Pejabat pada Pengadilan Negeri Serang dan/atau Para Pejabat pada instansi Pemerintah maupun institusi swasta pada semua tingkat, Pangkat dan Jabatan, atau pihak-pihak lain yang terkait, sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa:

• Mengajukan dan menandatangani akta pernyataan kasasi, membuat, menandatangani dan mengajukan memori kasasi, menerima relaas pemberitahuan kasasi, menerima kontra memori kasasi, mempelajari berkas, mengajukan atau menerima pencabutan kasasi, menerima salinan Putusan Kasasi Mahkamah Agung Republik Indonesia, menandatangani dan mengajukan setiap surat-surat maupun menerima segala surat-surat, dokumen-dokumen sehubungan dengan perkara ini demi kepentingan Pemberi Kuasa;

• Bertindak dengan perbuatan-perbuatan lainnya tanpa ada yang dikecualikan asalkan tidak bertentangan dengan Hukum dan Peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa;

• Kuasa ini diberikan dengan hak substitusi (recht van substitutie) dan secara tegas dengan hak retensi.


_________, ___ Juli 20___

Penerima Kuasa                          Pemberi Kuasa

Ttd.                                                  Ttd.

ZZ, S.H.                                         Tn. IM Bin Adam
(Advokat)                                         (Client)

____________________
Reference:

1. Dokumen pribadi.

Rabu, 18 Mei 2022

Contoh Surat Kuasa Banding Kasus Pidana

(iStock)

Oleh:
Tim Hukumindo

Pada kesempatan yang lalu platform www.hukumindo.com telah membahas mengenai "Contoh Surat Permohonan Perwalian Dan Ijin Jual", dan "Contoh Surat Kuasa Pelaporan Pidana (LP) Di Institusi Kepolisian", pada kesempatan ini akan dibahas mengenai 'Contoh Surat Kuasa Banding Pidana'.


SURAT KUASA

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama Lengkap: IM Bin Adam
Tempat Lahir: Lampung
Umur/Tgl. Lahir: 30 tahun/ X Maret 198.....
Jenis Kelamin: Laki-laki
Kebangsaan/Kewarganegaraan: Indonesia
Tempat tinggal: Dusun VI, RT/RW: XY/01, Desa: Y, Kecamatan: UIZ, Kab. Lampung X.
Agama: Islam
Pekerjaan: Sopir:
Pendidikan: SD

Untuk selanjutnya disebut sebagai “Pemberi Kuasa”.

Dalam hal ini memilih domisili hukum pada Kantor kuasanya yaitu Kantor Hukum “NN & Rekan”, yang alamatnya disebut di bawah ini, menerangkan dengan Surat Kuasa ini memberikan kuasa penuh kepada:

NN, S.H. & NPL, S.H.

Pekerjaan : Advokat dan Konsultan Hukum
Alamat : Jl. ____, Nomor: 99, Kel.: ____, Kec.: _____, Kota: ____, Provinsi: _____  - 11740, E-mail: nnrlawoffice@gmail.com.

Yang bertindak baik sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama, untuk selanjutnya disebut sebagai “Penerima Kuasa”.

-----------------------KHUSUS---------------------

Guna bertindak sebagai Kuasa Hukum dari Pemberi Kuasa, untuk dan atas nama Pemberi Kuasa mewakili dan/atau mendampingi sebagai Pembanding dalam kasus tindak pidana Pasal 310 Ayat (4) dan/atau Pasal 312 Undang-undang RI No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan atas Putusan Pengadilan Negeri Serang Registrasi Nomor: XXX/Pid.Sus/2017/PN. Srg. tanggal ___  kepada Pengadilan Tinggi Banten melalui Kepaniteraan Pengadilan Negeri Serang.

Untuk hal tersebut di atas, kepada Penerima Kuasa sebagai Kuasa Hukum dikuasakan untuk:

Menghadap Ketua Pengadilan Negeri Serang, Menghadap Ketua Pengadilan Tinggi Banten, Menghadap Panitera dan/atau Panitera Pengganti pada Pengadilan Negeri Serang dan/atau Pejabat pada Pengadilan Negeri Serang dan/atau Para Pejabat pada instansi Pemerintah maupun institusi swasta pada semua tingkat, Pangkat dan Jabatan, atau pihak-pihak lain yang terkait, sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa:

• Mengajukan dan menandatangani akta pernyataan banding, membuat, menandatangani dan mengajukan memori banding, menerima relaas pemberitahuan banding, menerima kontra memori banding, mempelajari berkas, mengajukan atau menerima pencabutan banding, menerima salinan Putusan Pengadilan Tinggi, menandatangani dan mengajukan setiap surat-surat maupun menerima segala surat-surat, dokumen-dokumen sehubungan dengan perkara ini demi kepentingan Pemberi Kuasa;

• Bertindak dengan perbuatan-perbuatan lainnya tanpa ada yang dikecualikan asalkan tidak bertentangan dengan Hukum dan Peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehubungan dengan perkara tersebut di atas demi kepentingan Pemberi Kuasa;

• Kuasa ini diberikan dengan hak substitusi (recht van substitutie) dan secara tegas dengan hak retensi.


_________, ___ Maret 20___

Penerima Kuasa                                   Pemberi Kuasa

Ttd.                                                            Ttd.

NN, S.H.                                                    Tn. IM Bin Adam
(Advokat)                                                     (Client)


Ttd.

NPL, S.H.
(Advokat)

____________________
Reference:

1. Dokumen pribadi.

Senin, 16 Mei 2022

Contoh Surat Permohonan Perwalian Dan Ijin Jual

(iStock)

Oleh:
Tim Hukumindo

Pada kesempatan yang lalu platform www.hukumindo.com telah membahas mengenai "Contoh Surat Permohonan Pengangkatan Anak Pada Pengadilan Agama", "Contoh Permohonan Perwalian Anak", "Perwalian Menurut KUHPerdata (BW)" dan "4 Cakupan Hukum Keluarga Menurut KUHPerdata (BW)", pada kesempatan ini akan dibahas mengenai 'Contoh Surat Permohonan Perwalian Dan Ijin Jual'. Perhatikan contoh berikut ini:[1]


Jakarta, ___ November 2021

Nomor : ___/SR Binti R-PPIJ/MKA/XI/21’
Lampiran : -1-
Perihal : Permohonan Penetapan Perwalian dan Izin Menjual


Kepada Yth.:
Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan
d/a : Jl. Ampera Raya No.: 133, RT/RW: 005/010, 
Kel.: Ragunan, Kec.: Pasar Minggu, Kota: Jakarta Selatan, 
DKI Jakarta, 12940.
Telp: (021) - 7805909.


Dengan hormat,

Yang bertanda tangan di bawah ini:

MK, S.H., M.H. & DZ, S.H.

Advokat pada “XYZ” Law Office, beralamat di ___________, Kota: Jakarta Barat, Provinsi: D.K.I. Jakarta – KP. ______, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal ___ November 2021 (terlampir), dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama:

Nama : SR Binti R
Jenis Kelamin : Perempuan
NIK : XX71134909850002
Tempat/Tanggal Lahir : Jakarta/XX September 1985
Agama : Islam
Pendidikan : SLTA/Sederajat
Pekerjaan : Karyawan Swasta
Alamat Domisili : Jl. Yang Berliku ________, Kota: Jakarta Selatan, Provinsi: D.K.I. Jakarta.

Baik secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri, selanjutnya disebut sebagai “Pemohon”.

Pemohon dengan ini mengajukan Permohonan Penetapan Perwalian dan Izin Menjual, sebagai berikut:

1. Bahwa, pada tanggal XX Februari 1981, pasangan H. A M dengan Hj. S (orang tua Suami Pemohon) telah dicatatkan perkawinannya sebagaimana terbukti dari Kutipan Surat Nikah Nomor: XXXX/KS.II, yang diterbitkan oleh Kantor Urusan Agama Kecamatan: Jatiwangi, Kabupaten: Majalengka, Jawa Barat, tertanggal XX Februari 1981; 

2. Bahwa, dari pernikahannya tersebut telah dikaruniai 2 (dua) orang anak yang masing–masing bernama:

I I , Perempuan, Lahir di Jakarta, Tanggal: XX Agustus 1982;
I D , Laki-laki, Lahir di Jakarta, Tanggal: XX November 1983 (Suami Pemohon).

3. Bahwa, selain dikaruniai 2 (dua) orang anak dalam pernikahan H. A  dengan Hj. S (orang tua Suami Pemohon) telah pula diperoleh harta berupa sebidang tanah yang terletak di Desa: Jombang (sekarang Kelurahan: Jombang), Kecamatan: Ciputat, Kota: Tangerang Selatan (dahulu Kab. Tangerang), Provinsi: Banten, seluas XXX M2 (XXX meter persegi) berdasarkan Sertifikat Hak Milik (SHM) Nomor: XXXX atas nama H. A M, dengan batas-batas sebagai berikut:

- Utara : Tanah Bapak Y; 
- Selatan : Tanah H. M;
- Timur : Jalan Jombang Raya;
- Barat : Tanah S.

4. Bahwa, berdasarkan Surat Keterangan Kematian Penduduk Nomor: XX/JS.1.755/3/2008 tertanggal XX Juni 2008, atas nama Hj. S (Orang Tua Suami Pemohon) telah meninggal dunia;

5. Bahwa, pada tanggal XX Juli 2010, H. A M melangsungkan perkawinan yang kedua dengan S Binti K telah dicatatkan perkawinannya sebagaimana terbukti dari Kutipan Surat Nikah Nomor: XXX/77/VII/2010, tertanggal XX Juli 2010;

6. Bahwa, dari pernikahan H. A M yang kedua tersebut telah karuniai 1 (satu) orang anak bernama:

M B, Laki-laki, Lahir di Majalengka, Tanggal: XX April 2011.

7. Bahwa, pada tanggal XX November 2017, Suami Pemohon yang Bernama I D telah meninggal dunia sebagaimana terbukti dari Akta Kematian Nomor: XXXX-KM-29112017-0434, tertanggal XX Juni 2021, yang diterbitkan oleh Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Provinsi: DKI Jakarta;

8. Bahwa, berdasarkan Akta Kematian Nomor: XXXX-KM-05082020-0005 Diterbitkan oleh Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Provinsi DKI Jakarta tertanggal X Agustus 2020, atas nama H. ABDUL MANAN (Orang Tua Suami Pemohon), telah meninggal dunia, tepatnya pada tanggal XX Juli 2020, dikarenakan sakit;

9. Bahwa, dengan meninggalnya Orang Tua Suami Pemohon, maka menurut hukum: Istri dari perkawinan kedua (S Binti K), Anak (I I dan M B (anak Pemohon)) dan Anak-anak dari Alm. I D (M R R, Y K R & G D R) adalah merupakan ahli waris yang sah dari Almarhum & Almarhumah H. A M dan Hj. S (Orang Tua dari Suami Pemohon), sebagaimana terbukti dari Surat Pernyataan Ahli Waris yang telah diregister di Kantor Kelurahan: X, Kec.: Pesanggrahan, Kota: Jakarta Selatan dengan Nomor: XXX/1.755.2 tertanggal XX Maret 2021;

10. Bahwa, para ahli waris bermaksud akan menjual tanah peninggalan H. A M dan Hj. S (orang tua Suami Pemohon) dan Hak dari Almarhum I D (Suami Pemohon) dan oleh karena ada 3 (tiga) orang ahli waris yang masih di bawah umur yaitu anak-anak Pemohon bernama:

1. M R R, Laki-laki, Laki-laki, Lahir di Jakarta, Tanggal: XX Februari 2010, berdasarkan Kutipan Akta Kelahiran Nomor: XXXX/KLT/10-15/2014, tertanggal XX April 2014, yang diterbitkan oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Administrasi Jakarta Selatan;
2. Y K R, Perempuan, Lahir di Jakarta, Tanggal: XX Mei 2012, berdasarkan Kutipan Akta Kelahiran Nomor: XXXX/KLT/10.15/2014, tertanggal XX Maret 2014 yang diterbitkan oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Administrasi Jakarta Selatan;
3. G D R, Perempuan, Lahir di Jakarta, Tanggal: XX Maret 2016, berdasarkan Akta Kelahiran Nomor: XXXX-LT-13122017-0058, tertanggal XX Desember 2017 yang diterbitkan oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Administrasi Jakarta Selatan;

Hal mana bagian anak-anak Pemohon tersebut dipergunakan untuk biaya pendidikan demi kepentingan masa depannya;

11. Bahwa, para ahli waris lainnya telah menyetujui Pemohon untuk menjadi wali/Kuasa dari anak-anak Pemohon yang masih di bawah umur, untuk mewakili anak-anak Pemohon tersebut melakukan transaksi menjual bagian harta warisan dari Suami Pemohon tersebut, bersama-sama ahli waris lainnya dan untuk bertindak melakukan perbuatan hukum, dalam melaksanakan transaksi jual beli dihadapan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) untuk dan atas nama serta mewakili kepentingan hukum anak-anak Pemohon yang masih di bawah umur tersebut;

Berdasarkan hal-hal sebagaimana diuraikan di atas, Pemohon memohon kepada Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Cq. Hakim Pemeriksa Permohonan untuk mengeluarkan menetapkan sebagai berikut:

Primair:

1. Mengabulkan permohonan Pemohon tersebut;
2. Menetapkan Pemohon sebagai Orang Tua yang diberi Kuasa untuk mewakili dalam bertindak menurut hukum atas anak Pemohon yang masih dibawah umur bernama:

a. M R R, Laki-laki, Laki-laki, Lahir di Jakarta, Tanggal: XX Februari 2010, berdasarkan Kutipan Akta Kelahiran Nomor: XXXX/KLT/10-15/2014, tertanggal XX April 2014, yang diterbitkan oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Administrasi Jakarta Selatan;
b. Y K R, Perempuan, Lahir di Jakarta, Tanggal: XX Mei 2012, berdasarkan Kutipan Akta Kelahiran Nomor: XXXX/KLT/10.15/2014, tertanggal XX Maret 2014 yang diterbitkan oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Administrasi Jakarta Selatan;
c. G D R, Perempuan, Lahir di Jakarta, Tanggal: XX Maret 2016, berdasarkan Akta Kelahiran Nomor: XXXX-LT-13122017-0058, tertanggal XX Desember 2017 yang diterbitkan oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Administrasi Jakarta Selatan;

3. Memberi Ijin kepada Pemohon sebagai Orang Tua yang diberi kuasa untuk mewakili anak Pemohon yang masih dibawah umur bernama: M R R, Y K R & G D R dalam hal menjual harta warisan yang menjadi bagian dari anak Pemohonan berupa sebidang tanah yang terletak di Desa: Jombang (sekarang Kelurahan: Jombang), Kecamatan: Ciputat, Kota: Tangerang Selatan (dahulu Kab. Tangerang), Provinsi: Banten, seluas XXX M2 (XXX meter persegi) berdasarkan Sertifikat Hak Milik (SHM) Nomor: XXXXX atas nama H. A M, dengan batas-batas sebagai berikut:

- Utara : Tanah Bapak Y; 
- Selatan : Tanah H. M;
- Timur : Jalan Jombang Raya;
- Barat : Tanah S.

4. Biaya perkara menurut hukum.

Subsidair:

Atau, apabila Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Cq. Hakim Pemeriksa Permohonan berpendapat lain, mohon Putusan yang seadil-adilnya (Ex Aquo et Bono).


Hormat Kami,
Kuasa Hukum Pemohon

Ttd.

MK, S.H., M.H.
(Advokat)


Ttd.

DZ, S.H.
(Advokat)
____________________
Reference:

1. Dokumen pribadi penulis.

Jumat, 13 Mei 2022

Contoh Surat Permohonan Pengangkatan Anak Pada Pengadilan Agama

(iStock)

Oleh:
Tim Hukumindo

Pada kesempatan yang lalu platform www.hukumindo.com telah membahas mengenai "Elements of the Fraud According to Indonesia Criminal Law", "Adoption According to the Sharia Law" dan "How To Legally Adopt a Child in Indonesia?", pada kesempatan ini akan dibahas mengenai 'Contoh Surat Permohonan Pengangkatan Anak Pada Pengadilan Agama'. Perhatikan contoh berikut:[1]


Semarang, _____ Mei 20___
Hal : Permohonan Pengangkatan Anak

Kepada:
Yth. Ketua Pengadilan Agama Semarang
Jl. Urip Sumoharjo, No.: 5, 
Semarang, KP: 50152.
Telp.: 024-7606741

Assalamu'alaikum wr' wb'

Yang bertanda tangan di bawah ini:

....................Bin ...................., Umur: ........tahun, Agama: ............., Pekerjaan: ..................., Pendidikan: ...................., Kediaman: Jalan ............................ Nomor: ........, RT/RW: ...../........, Desa/Kel.: ................., Kecamatan: ..........................., Kabupaten/Kota: .............., Provinsi: .............................

Selanjutnya disebut sebagai "Pemohon I".

....................Binti ...................., Umur: ........tahun, Agama: ............., Pekerjaan: ..................., Pendidikan: ...................., Kediaman: Jalan ............................ Nomor: ........, RT/RW: ...../........, Desa/Kel.: ................., Kecamatan: ..........................., Kabupaten/Kota: .............., Provinsi: .............................

Selanjutnya disebut sebagai "Pemohon II".

Selanjutnya dalam Permohonan ini Pemohon I dan Pemohon II disebut sebagai "Para Pemohon".

Dengan hormat, bersama ini Para Pemohon mengajukan Permohonan Pengangkatan Anak dengan alasan-alasan (Posita) sebagai berikut:

1. Bahwa pada tanggal Pemohon I dan Pemohon ll telah melangsungkan pernikahan dan dicatat oleh Pegawai Pencatat Nikah Kantor urusan Agama Kecamatan.............., Kab./Kota: ............, Provinsi: ............., sebagaimana tercantum dalam Kutipan Akta Nikah Nomor:.............. tanggal:............ dan sesaat setelah akad nikah ;

2. Bahwa atas pernikahan sebagaimana tersebut di atas, Pemohon I berstatus jejaka/duda dan Pemohon II berstatus perawan/janda;

3. Bahwa selama menikah Pemohon I dan Pemohon II belum dikaruniai keturunan, padahal Pemohon I dan Pemohon ll telah berusaha memeriksakan diri secara medis, tetapi tidak berhasil;

4. Bahwa pemohon I dan pemohon II berkeinginan untuk mengangkat anak dan mengasuh anak:

- Nama: .................................
- Tempa/Tanggal Lahir: ................../......................... 
- Agama: .............................
- Tempat kediaman di: Jalan .......................Nomor: ......., RT/RW: ....../........, Desa/Kel.: ................., Kecamatan: ........................, Kab./Kota: ..............................., Provinsi: .................................

- Nama Ayah Kandung: .............................
- Umur: ................ Tahun 
- Agama: .....................
- Pekerjaan: .........................
- Pendidikan: .......................
- Tempat kediaman di: Jalan .........................Nomor: ......., RT/RW: ......./........., Desa/Kel.: .................., Kecamatan: ...................................., Kab./Kota: ..........................., Provinsi: ............................

- Nama lbu Kandung: .................................
- Umur: ....................
- Agama: .....................
- Pekerjaan:.............................
- Tempat kediaman di: Jalan .........................Nomor: ......., RT/RW: ......./........., Desa/Kel.: .................., Kecamatan: ...................................., Kab./Kota: ..........................., Provinsi: ............................

5. Bahwa orang tua dari anak tersebut telah menyetujui kalau anaknya akan diasuh oleh Pemohon I dan Pemohon II, serta Pemohon I dan Pemohon II sanggup dan bersedia menjadi orang tua angkat dari anak tersebut;

6. Bahwa Pemohon I dan Pemohon ll mempunyai / tidak ada hubungan keluarga dengan orang tua kandung anak tersebut yaitu sebagai................................;

7. Bahwa Para Pemohon sanggup membayar seluruh biaya yang timbul dalam permohonan ini.

Berdasarkan alasan/dalil-dalil di atas, Para Pemohon memohon agar Ketua Pengadilan Agama Semarang berkenan memeriksa dan mengadili permohonan ini, untuk selanjutnya menjatuhkan penetapan (petitum) sebagai berikut:

1. Mengabulkan permohonan Para Pemohon untuk Seluruhnya;
2. Menyatakan sah pengangkatan anak yang dilakukan Para Pemohon  terhadap seorang anak laki-laki/perempuan yang bernama: .............................., yang lahir di .......................... pada tanggal ............................., anak kandung dari suami/isteri yang bernama ......................bin ........................ dan ......................... binti .............................. 
3. Membebankan biaya perkara menurut hukum;

Atau,

Apabila Pengadilan Agama Semarang berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya;

Demikian haln ini disampaikan, atas terkabulnya permohonan ini, Para Pemohon menyampaikan ucapan terima kasih.

Wassalamu'alaikum wr' wb'

Hormat Pemohon I


Ttd.

......................Bin ...........................

Pemohon ll


Ttd.

........................Binti ...........................
____________________
Reference:

1. "Format Permohonan Pengangkatan Anak", pa-semarang.go.id., Diakses pada tanggal 11 Mei 2022, https://pa-semarang.go.id/images/stories/pdf-menu-baru/Formatgugatanpermohonan/1.%20Permohonan%20Pengangkatan%20Anak.PDF

Rabu, 11 Mei 2022

Elements of the Fraud According to Indonesia Criminal Law

(iStock)

By:
Team of Hukumindo

Previously, the www.hukumindo.com platform has talk about "Contoh Surat Tuntutan Pidana Penipuan", "Dugaan  Penipuan Pengguna Identitas Palsu Pemilik Mobil Mewah Guna Menghindari Pajak Kendaraan Bermotor Progresif", you may read also "Subjek Dan Rumusan Delik", "Beware of Scams Impersonating Love", "How to Open a Police Report in Indonesia?" and on this occasion we will discuss about 'Elements of the Fraud According to Indonesia Criminal Law'. Let's check it out.

Definition of Fraud 

According to the Big Indonesian Dictionary (KBBI), fraud is:[1]
"pe.ni.pu.an [n] proses, cara, perbuatan menipu; perkara menipu (mengecoh): berbagai-bagai cerita tt ~ telah dilaporkan kpd polisi."

In other words, according to writer understanding, fraud is process, ways, or act of tricking someone else, or to deceive someone else. It is clear that this fraudulent act is an act that is against the law, in this case especially according to the criminal law of Indonesia.

Fraud According To Article 378 Criminal Code (KUHP)

The Criminal Code is the governing law that regulates general criminal acts in Indonesia such as fraud. The Criminal Code is regulated in Law Number: 1 of 1946 concerning Criminal Law Regulations. As stipulated in Article 378 of the Criminal Code, the following is what is meant by fraud:[2] 
"Barangsiapa dengan maksud untuk menguntungkan diri sendiri atau orang lain dengan melawan hukum, dengan memakai nama palsu atau martabat palsu, dengan tipu muslihat atau pun dengan rangkaian kebohongan menggerakan orang lain untuk menyerahkan sesuatu benda kepadanya, atau supaya memberi hutang maupun menghapuskan piutang, diancam karena penipuan dengan pidana penjara paling larna 4 (empat) tahun".

If we translated into English, it can be interpreted as follows: 
"Whoever with the intent to benefit himself or others unlawfully, by using a false name or false dignity, by deceit or by a series of lies induces another person to hand over something to him, or to give a debt or write off a debt, is charged with fraud. with a maximum imprisonment of 4 (four) years".
As a common in criminal law, the content of article 378 of the Criminal Code above contains elements. These elements will be examined as the title of this article.

Elements of the Article 378 of the Criminal Code Concerning Fraud

Regarding fraud offenses, the Criminal Code regulates it extensively and in detail in Book II Chapter XXV from Articles 378 to Article 395 of the Criminal Code. However, the provisions regarding the offense of fraud (the main crime) are contained in Article 378 of the Criminal Code. Based on Article 378 of the Criminal Code above, juridically, a fraud offense must meet the main elements in the form of:[3]

1. The subjective element of the offense is in the form of the perpetrator's intention to deceive others which is formulated in the article of the law with the words: "with the intention of unlawfully benefiting someone else or another person"; and
2. The objective element of the offense which consists of:
  • Whose element; The element of moving other people so that the other person submits an object / gives debt / writes off receivables; and
  • The element of how to move other people is by using a false name / dignity or false nature / trickery / series of lies.
Thus, to be able to declare a person as a fraud perpetrator, the Panel of Judges of the Court must conduct an examination and prove legally and convincingly whether it is true that the person and the person's actions have proven elements of the crime of fraud, both subjective and objective elements. This means that, in the context of substantiating subjective elements, for example, because the theoretical definition of intentional fraud (opzet) includes the meaning of willen en witens (wanting and or knowing), it must be proven that the defendant has indeed:
  • Intends to benefit oneself or others unlawfully. "desire" or at least "knows / realizes" that his actions from the beginning were intended to move other people so that the other person surrenders an object / gives debts / writes off debts to him (the perpetrator of the offense).
  • "knowing / realizing" that what he uses to move other people, so that he surrenders an object / gives a debt / writes off a debt to him is by using a false name, false dignity or false nature, deceit or a series of lies.
And if you have any legal issue with this topic in Indonesia territory, contact us then, feel free in 24 hour, we will be proud to assist you. 


*) For further information please contact:
Mahmud Kusuma Advocate
Law Office
Jakarta - Indonesia.
E-mail: mahmudkusuma22@gmail.com

________________
References:

1. "Arti Kata Penipuan Adalah", pajak.ceklengkap.com., Diakses pada tanggal 3 Mei 2022, https://pajak.ceklengkap.com/artikel/arti-kata-penipuan-adalah/
2.  Article 378 of the Criminal Code.
3. "Unsur – Unsur Dalam Tindak Pidana Penipuan", jp-arsyad.com., Diakses pada tanggal 3 Mei 2022, https://jp-arsyad.com/unsur-unsur-dalam-tindak-pidana-penipuan/

Contoh Surat Tuntutan Pidana Penipuan

(iStock)

Oleh:
Tim Hukumindo

Pada kesempatan yang lalu platform www.hukumindo.com telah membahas mengenai "Contoh Surat Dakwaan Tindak Pidana Penipuan", "Important Evidences In Preparing Police Report For Online Scam", "Beware of Scams Impersonating Love", "Legal Basis for Criminalizing Online Gambling", "Contoh Pledoi Kasus Narkoba", "How to Open a Police Report in Indonesia?" dan "What's The Difference Between Police Report and Public Complaint?", pada kesempatan ini akan dibahas mengenai 'Contoh Surat Tuntutan Pidana Penipuan'. Perhatikan contoh berikut ini:[1]


KEJAKSAAN NEGERI TASIKMALAYA 
         “UNTUK KEADILAN “ P-42
 

SURAT TUNTUTAN
No. Reg. Perkara : PDM -  213/TASIK/05/2009

Majelis Hakim yang terhormat,

Jaksa Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Tasikmalaya dengan memperhatikan hasil pemeriksaan sidang dalam perkara atas nama terdakwa:

1. Nama Lengkap : TEDI SUPRIYATNA  bin DAYAT
2. Tempat Lahir : Bogor
3. Umur/Tgl. Lahir : 22 Tahun / 08 Agustus 1987
4. Jenis Kelamin : Laki-laki
5. Kebangsaan : Indonesia
6. Tempat Tinggal : Kampung Gunung Asih, RT: 01/RW: 06,  Desa: Margaluyu, Kecamatan: Cikoneng, Kota: Ciamis, Provinsi: Jawa Barat.
7. Agama : Islam
8. Pekerjaan : Tuna karya
9. Pendidikan : Sekolah Menengah Pertama

Berdasarkan Surat Penetapan Hakim pada Pengadilan Negeri Tasikmalaya tanggal  01 April 2009 Nomor : 248/Pen.Pid.B/2009/PN.Tsm, dengan Surat Pelimpahan Acara Pemeriksaan Biasa tanggal 07 Juni 2009 Nomor :  B-2381/O.2.17/Ep.1/06/2009 terdakwa dihadapkan kedepan persidangan dengan Dakwaan:

---------- Bahwa ia Terdakwa  TEDI SUPRIYATNA  bin DAYAT pada hari Minggu Tanggal 29 Maret 2009 sekitar 11.00 WIB atau setidak-tidaknya pada bulan Maret tahun 2009 bertempat di Lapangan Dadaha Kota Tasikmalaya, atau setidak-tidaknya pada suatu tempat yang masih  termasuk daerah hukum Pengadilan Negeri Tasikmalaya, telah mengambil sesuatu barang berupa : 1 (satu) buah pesawat telepon genggam (Hand phone)  merek Motorola type L6i warna abu-abu metalik nomor imei : 353010/01441336/1, yang seluruhnya atau sebagian milik orang lain selain Terdakwa, yaitu milik Saksi Korban DADAN ISKANDAR bin UBUN HISBULOH  dengan maksud untuk dimiliki secara melawan hukum, niat untuk itu telah ternyata dari adanya permulaan pelaksanaan, dan tidak selesainya pelaksanaan itu bukan semata-mata disebabkan karena kehendaknya sendiri, perbuatan tersebut dilakukan Terdakwa dengan cara antara lain sebagai berikut : --------------------------------------------------------------

Pada waktu dan tempat seperti diuraikan di atas, Terdakwa datang ke Lapangan Dadaha  dengan maksud untuk menonton acara hiburan musik dalam rangka kampanye salah satu partai peserta Pemilu 2009, di tengah keramaian massa kampanye tersebut Terdakwa berdiri di samping kanan seorang laki-laki yang kemudian diketahui adalah Saksi Korban DADAN ISKANDAR bin UBUN HISBULOH yang di saku celananya terlihat oleh Terdakwa membawa pesawat hand phone, seketika timbul niat dalam diri Terdakwa untuk mengambil pesawat hand phone tersebut dan akan dijual untuk kemudian uang hasil penjualannya akan Terdakwa pergunakan untuk memenuhi kebutuhan pribadi Terdakwa sendiri, kemudian Terdakwa mulai mempelajari situasi dan mencari kesempatan untuk melaksanakan niatnya itu, sampai akhirnya ketika Saksi Korban terlihat lengah, Terdakwa berusaha mengambil pesawat hand phone milik Saksi Korban dengan cara perlahan-lahan tangan kiri Terdakwa mulai merogoh saku bagian depan celana  Saksi Korban, setelah tangan Terdakwa berada di dalam saku tersebut, Terdakwa menggenggam pesawat hand phone yang ada di dalamnya kemudian tanpa sepengetahuan dan seijin dari pemiliknya Terdakwa berusaha menarik pesawat hand phone itu keluar dari dalam saku celana itu dengan maksud untuk ia kuasai, namun tanpa dikehendaki oleh Terdakwa, sebelum Terdakwa berhasil menarik keluar pesawat hand phone itu, Saksi Korban tersadar dan memergoki perbuatan Terdakwa tersebut, kemudian saksi Korban berteriak dan seketika itu Terdakwa berusaha melarikan diri, sampai akhirnya Terdakwa tertangkap masyakat dan petugas Kepolisian yang kemudian mengamankan Terdakwa guna penanganan lebih lanjut. ------------------------------------------ 

--------Perbuatan Terdakwa tersebut  sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 362 Jo. Pasal 53 Kitab Undang-undang Hukum Pidana.------------------------------------

Fakta-fakta yang terungkap dalam pemeriksaan dipersidangan :

I. KETERANGAN SAKSI-SAKSI :

1. Saksi DADAN ISKANDAR, dibawah sumpah didepan persidangan pada pokoknya menerangkan sebagai berikut :
Bahwa saksi dalam keadaan sehat jasmani dan rohani, membenarkan semua keterangannya di BAP Penyidik dan keterangannya itu memuat kejadian yang sebenarnya ;
Benar terdakwa hendak mengambil barang milik saksi berupa 1 (satu) unit HP merk Motorola Type L6i warna abu metalik yang disimpan didalam saku celana depan sebelah kanan pakaian yang dipakai oleh saksi ;
Benar keajdiannya pada hari Minggu tanggal 29 Maret 2009 sekira jam 11.00 WIB beretmpat di Lapangan Dadaha Kota Tasikmalaya pada saat sedang berlangsung kampanye partai PKS dimana saksi adalah simpatisan partai tersebut ;
Selanjutnya saksi menerangkan pada saat acara orasi berlangsung terdakwa mendekati saksi kemudian terdakwa menyenggol-nyenggol badan saksi lalu terdakwa memasukan tangan terdakwa kedalam saku celana milik saksi dengan maksud untuk mengambil HP namun pada saat tangan terdakwa merongoh saku celana saksi diketahui oleh saksi yang selanjutnya saksi berteriak, “Copet, Copet!” sehingga terdakwa kabur namun terdakwa berhasil ditangkap oleh massa yang berada di lapangan selanjutnya terdakwa dibawa ke Kantor Polisi;

2. Saksi RIZAL RAMDANI, pada dibawah sumpah didepan persidangan pada pokoknya menerangkan sebagai berikut:
Bahwa saksi dalam keadaan sehat jasmani dan rohani, membenarkan semua keterangannya di BAP Penyidik dan keterangannya itu memuat kejadian yang sebenarnya ;
Benar terdakwa hendak mengambil barang milik saksi Dadan iskandar berupa 1 (satu) unit HP merk Motorola Type L6i warna abu metalik yang disimpan didalam saku celana depan sebelah kanan pakaian yang dipakai oleh saksi ;
Benar keajdiannya pada hari Minggu tanggal 29 Maret 2009 sekira jam 11.00 WIB beretmpat di Lapangan Dadaha Kota Tasikmalaya pada saat sedang berlangsung kampanye partai PKS dimana saksi bersama dengan saksi korban adalah simpatisan partai tersebut ;
Selanjutnya saksi menerangkan pada saat kejadian saksi sedang berjoget di lapangan Dadaha tiba-tiba terdengar suara teriakan, “Copet, copet!”´dari saksi Dadan Iskandar dan saksi melihat saksi Dadan Iskandar sedng berusaha berontak dari seorang laki-laki;
Benar selanjutnya secara spontan saksi memegang tangan terdakwa  namun terdakwa berontak sehingga pegangan tangan saksi  pada terdakwa lepas dan terdakwa melarikan diri
Benar kemudian terdakwa dikejar oleh massa yang berada di sekitar kemudian terdakwa diserahkan ke Polisi.

3. Saksi SIDIK AKBAR, dibawah sumpah didepan persidangan pada pokoknya menerangkan sebagai berikut pada pokoknya menerangkan sebagai berikut:
Bahwa saksi dalam keadaan sehat jasmani dan rohani, membenarkan semua keterangannya di BAP Penyidik dan keterangannya itu memuat kejadian yang sebenarnya;
Benar telah terjadi percobaan pencurian yang dilakukan oleh terdakwa;
Benar kejadiannya pada hari Minggu tanggal 29 Maret 2009 sekira jam 10.30 WIB bertempat di Lapangan Dadaha Tasikmalaya pada saat sedng berlangsung kampanye;
Bahwa benar barang yang akan diambil berupa 1 unit HP merk Motorola Type L6i warna abu metalik;
Benar pada saat kejadian saksi sebagai Satgas PKS sedang melakukan penjagaan ketika acara berlangsung tiba-tiba mendengar suara teriakan,”Copet, copet” dari arah saksi korban yang berjarak lebih kurang 5 M selanjutnya saksi bersama saksi Amir selaku Satgas PKS ikut mengejar terdakwa karena terdakwa mencoba melarikan diri ;
Benar selanjutnya terdakwa ditangkap dan diserahkan ke Polisi.

4. Saksi ARIF NUGRAHA, pada pokoknya menerangkan sebagai berikut :
Bahwa saksi dalam keadaan sehat jasmanai dan rohani, membenarkan semua keterangannya di BAP Penyidik dan keterangannya itu memuat kejadian yang sebenarnya;
Benar saksi telah mengamankan seorang laki-laki yang diduga pelaku tindak pidana Pencurian;
Benar kejadiannya pada hari Minggu tanggal 29 maret 2009 sekira jam 10.30 WIB bertempat di lapangan Dadaha pada saat sedang berlangsung kampanye Partai PKS yang menampilkan acara hiburan;
Benar saksi adalah anggota Polisi dari Satuan Dalmas Polresta Tasikmalaya dan sedang melaksanakan tugas pengamanan;
Benar saksi melihat kerumunan banyak orang selanjutnya saksi mendekati kerumunan tersebut dan melihat seorang laki-laki sedang dikerumuni banyak orang dan saksi memperoleh informasi bahwa laki-laki tersebut akan melakukan pencurian kemudian saksi mengamankan orang tersebut yang mengaku bernama Tedi Supriatna lalu membawanya ke kantor Polisi untuk dilakukan penyidikan;
Benar barang yang akan diambil oleh terdakwa berupa 1 unit HP merk Mototola type L6i warna abu metalik.  

Atas keterangan saksi-saksi tersebut terdakwa membenarkan.

II. KETERANGAN TERDAKWA:

o Terdakwa dalam keadaan sehat jasmani dan rohani, membenarkan semau keterangannya di BAP Penyidik dan keterangannya itu memuat kejadian yang sebenarnya;
o Benar terdakwa mengakui akan mengambil barang berupa 1 unit HP merk Motorola type L6i warna abu metalik milik saksi Dadan;
o Benar kejadiannya pada hari Minggu tanggal 29 Maret 2009 sekira jam 10.30 WIB bertempat di Lapang Dadaha Tasikmalaya pada saat acara hiburan yang diadakan oleh Partai PKS yang sedang kampanye;
o Benar pada saat sedang berlangsung acara hiburan terdakwa berdampingan dengan saksi korban dan terdakwa melihat di saku celana korban 1 unit HP kemudian terdakwa mendekati korban lalu terdakwa merongoh saku celana korban dimana Hp disimpan namun pada saat tangan terdakwa masih didalam saku celana korban, korban mengetahuinya lalu korban berteriak, ”Copet, copet.”;
o Benar kemudian teman korban menangkap tangan terdakwa namun terdakwa berontak hingga pegangan tangannya terlepas lalu terdakwa melarikan diri tapi terdakwa berhasil ditangkap oleh massa yang pada saat tersebut sedang mengikuti acara hiburan selanjutnya terdakwa diserahkan ke Polisi.   

III. PETUNJUK:

Dari fakta-fakta yang dalam pemeriksaan dipersidangan didapat adanya persesuaian satu sama lainnya yang saling berhubungan antara keterangan saksi-saksi, barang bukti yang diajukan dan keterangan terdakwa sehingga diperoleh petunjuk tentang telah terjadinya tindak pidana yang dilakukan oleh terdakwa.

IV. BARANG BUKTI:

- 1 (satu) buah HP merk Motorola type L6i warna abu metalik.

Barang bukti yang diajukan di depan persidangan ini telah disita secara sah menurut hukum, karena itu dapat dipergunakan untuk memperkuat pembuktian dan Majelis Hakim telah memperlihatkan barang bukti tersebut kepada saksi dan atau terdakwa dn oleh yang bersangkutan telah membenarkannya.
 
V. ANALISA FAKTA:

Berdasarkan fakta-fakta yang terungkap dalam persidangan yang berasal dari keterangan saksi-saksi, keetrangan terdakwa dan didukung adanya petunjuk dari hasil pemeriksaan yang selaras dengan yang terungkap dipersidangan dan adanya barang bukti, dans etelah dilakukan analisa dapat diketahui adanya fakta-fakta hukum antara lain:
o Benar pada hari Minggu tanggal 29 Maret 2009 sekitar jam 11.00 WIB bertempat di Lapangan Dadaha Kota Tasikmalaya terdakwa telah ditangkap oleh petugas dari Polresta Tasikmalaya karena melakukan tindak pidana pencurian;
o Benar pada saat kejadian terdakwa sedang mengikuti acara kampanye partai PKS yang menampilkan acara hiburan; 
o Benar pada acara tersebut terdakwa berjoget berdampingan dengan saksi korban dan pada saat tersebut terdakwa melihat di saku celana korban 1 unit HP kemudian tersangka mendekati korban lalu tersangka merongoh saku celana korban dimana Hp disimpan namun pada saat tangan tersangka masih didalam saku celana korban, korban mengetahuinya lalu korban berteriak: ”Copet, copet.”;
o Benar kemudian teman korban menangkap tangan tersangka namun tersangka berontak hingga pegangan tangannya terlepas lalu tersangka melarikan diri tapi tersangka berhasil ditangkap oleh massa yang pada saat tersebut sedang mengikuti acara hiburan selanjutnya tersangka diserahkan ke Polisi.   

VI. ANALISA YURIDIS/PEMBUKTIAN:

Berdasarkan fakta-fakta yang terungkap dalam persidangan sebagaimana dikemukakan diatas, maka kami akan membuktikan Dakwaan yang didakwakan kepada terdakwa yaitu pasal 362 KUHP jo pasal 53 KUHP sebaagi berikut:

Ad. 1 Unsur ,“Barang siapa.”
- Bahwa yang dimaksud dengan “Barang Siapa” adalah orang atau manusia dengan pengertian setiap orang apakah dia laki-laki atau perempuan sebagai subyek hukum yang mampu mempertanggung jawabkan perbuatannya atas tindak pidana yang dilakukannya tentu saja orang yang tidak terganggu ingatannya/jiwanya.
- Bahwa dengan dimajukannya terdakwa TEDI SUPRIATNA Bin DAYAT dalam perkara ini maka unsur “Barang Siapa“ tersebut terpenuhi.
Bahwa dengan dimajukannya terdakwa TEDI SUPRIATNA Bin DAYAT dalam perkara ini maka unsur “Barang Siapa“ tersebut terpenuhi.

Ad. 2. Unsur “Mengambil” :
- Mengambil artinya mengambil untuk dikuasai dimana seseorang harus mengambil barang itu untuk memasukkannya kedalam kekuasaaanya, jadi pada saat pengambilan barang tersebut harus belum ada dalam kekuasaannya,  tersangka TEDI SUPRIATNA Bin DAYAT telah mengambil barang  berupa 1 (satu) hand phone merk Motorolla type L6i warna abu metalik dimana barang tersebut  sebelumnya bukan berada di bawah kekuasaannya,maka dengan ini unsur tersebut telah terbukti.

Ad.3 Unsur, “Sesuatu barang”:
- Sesuatu barang dalam hal ini  bisa berupa benda yang berwujud/material  bisa juga tak berwujud, disini dapat dilihat bahwa 1 (satu) hand phone merk Motorolla type L6i warna abu metalik yang diambil oleh tersangka jelas merupakan sesuatu benda, maka dengan ini unsur tersebut telah terbukti.

Ad.4. Unsur, “Dengan maksud untuk memiliki secara melawan hukum” :
- Mengambil untuk memiliki artinya menguasai sebagai pemiliknya, seakan-akan dialah yang berhak atas barang itu dan 1 (satu) hand phone merk Motorolla type L6i warna abu metalik adalah milik Dadan Iskandar dan bertindak seolah-olah dialah pemilik yang sah atas barang tersebut, sedangkan diketahui barang-barang tersebut adalah milik sah dari Dadan Iskandar.  
- Tersangka saat mengambil  barang milik saksi korban mengetahui benar bahwa dia mengambil 1 (satu) hand phone merk Motorolla type L6i warna abu metalik milik Dadan Iskandar adalah bertentangan dengan hukum karena tanpa sepengetahuan dan  seijin pemiliknya, yaitu Dadan Iskandar, maka dengan ini unsur tersebut telah terbukti.

Ad.5. Unsur, “Tidak selesainya pelaksanaan itu, bukan semata-mata disebabkan karena kehendaknya sendiri.
- Bahwa pada saat tersangka merongoh saku celana saksi korban dengan maksud untuk mengambil 1 (satu) hand phone merk Motorolla type L6i warna abu metalik, perbuatan tersebut diketahui oleh saksi korban, sehingga perbuatan tersangka tidak selesai, maka dengan ini unsur tersebut telah terbukti. 

Berdasarkan uraian-uraian tersebut diatas maka kami Jaksa Penuntut Umum berpendaapt bahwa terdakwa TEDI SUPRIATNA Bin DAYAT telah terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana sebagaimana diatur dan diancam dalam pasal 362 KUHP jo pasal 53 KUHP seperti tersebut dalam Dakwaan kami.

Majelis Hakim yang terhormat,

Sebelum kami sampai kepada Tuntutan Pidana atas diri terdakwa perkenankanlah kami mengemukakan hal-hal yang kami jadikan pertimbangan dalam mengajukan Tuntutan Pidana yaitu :

Hal-hal yang memberatkan :
o Perbuatan terdakwa meresahkan masyarakat;

Hal-hal yang meringankan :
o Terdakwa belum pernah dihukum;
o Terdakwa bersikap sopan selama di persidangan;
o Terdakwa mengakui semua perbuatannya.

Berdasarkan uraian tersebut diatas kami Jaksa Penuntut Umum dalam perkara ini, dengan memperhatikan ketentuan Undang-undang yang bersangkutan :

M E N U N T U T

SUPAYA Majelis Hakim Pengadilan Negeri Tasikmalaya yang memeriksa dan mengadili perkara ini memutuskan:

1). Menyatakan terdakwa TEDI SUPRIATNA Bin DAYAT bersalah melakukan tindak pidana sebagaimana diatur dan diancam dalam pasal 362 KUHP Jo. pasal 53 KUHP;
2). Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa TEDI SUPRIATNA Bin DAYAT dengan pidana penjara selama…………………………………..dikurangi selama terdakwa berada dalam tahanan sementara dengan perintah supaya tetap ditahan;
3). Menyatakan barang bukti berupa:
o 1 (satu) unit HP merk Motorola type L6i warna biru metalik (dikembalikan kepada saksi Dadan Iskandar Bin Ubus Hisbuloh).
4). Menetapkan supaya terdakwa membayar biaya perkara sebesar Rp. 1.000,- (seribu rupiah)

Demikian Tuntutan Pidana ini kami bacakan dan serahkan dalam sidang hari………… tanggal………2009.


JAKSA PENUNTUT UMUM 


Ttd.

DUDDY SUDIHARTO, S.H.
JAKSA PRATAMA NIP. 230025255
____________________
Reference:

1. "Contoh Surat Dakwaan", https://www.kejaksaan.go.id, diakses pada tanggal 29 April 2022

Massachusetts Court Jurisprudence: Wedding Ring Must Be Returned If Marriage is Void

   ( iStock ) By: Team of Hukumindo Previously, the www.hukumindo.com platform has talk about " A Young Woman From England, Falls In Lo...